Prosesi pelantikan IPNU IPPNU Ranting Brengkok/Foto: Gagarmanik.ID
Gagarmanik.ID - Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Desa Brengkok, Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan resmi dilantik, Selasa (10/10/2023).

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula MI Ma'arif NU Darul Ulum Brengkok dengan mengusung tema "Satukan Tekat untuk Menggerakkan Roda Organisasi."

Ketua PR IPNU Desa Brengkok mengatakan kalau organisasi tidak dapat berjalan seorang diri tanpa bantuan dari para anggota maupun pengurusnya. Menurutnya, kader IPNU IPPNU punya tanggung jawab terhadap perkembangan organisasinya, sehingga jika hanya ketuanya saja yang aktif, maka organisasi tidak dapat berjalan dengan baik.

"Kerjasama dari pengurus sangat membantu dalam proses roda kaderisasi. Karena organisasi tidak bisa berjalan sendiri jika hanya ketua," ujar Aviq Azizan.

Selain itu, Dia berharap agar organisasi IPNU IPPNU dapat melakukan pergerakan sebebas mungkin dengan tetap mengedepankan segala aturan organisasi, sehingga organisasi tersebut dapat memberikan dampak positif di lingkungan masyarakat Desa Brengkok pada khususnya.

"Harapan kami untuk IPNU IPPNU tentunya bisa menjadi organisasi yang lebih maju dari sebelumnya, menjadi organisasi yang mampu memberikan wadah kepada para pelajar atau generasi NU diberbagai bidang, yang insyaallah nantinya bisa bermanfaat untuk masyarakat sekitar," harapnya.

Sisi lain, Hamidatul Husna Ketua IPPNU Ranting Brengkok mengungkapkan bahwa semua organisasi punya ruang gerak yang berbeda, termasuk halnya IPNU IPPNU menurut Hamida organisasi keterpelajaran tersebut bergerak di dunia kaderisasi dengan mengembangkan spiritual dan intelektual anggota maupun pengurusnya di jajaran lembaga sekolah maupun desa.

"IPNU IPPNU merupakan organisasi yang bertujuan dalam proses pengembangan spiritual maupun intelektual," jelasnya.

Sementara itu, Lil Muttaqin Ketua Tanfidziyah PRNU Desa Brengkok menyampaikan kepada pengurus IPNU IPPNU yang baru saja dilantik agar menjalankan organisasi dengan baik sesuai dengan visi, misi dan tujuan organisasi.

"Tetap bersatu dalam menggerakkan roda organisasi tanpa menghiraukan hiruk pikuk politik," terangnya.

Beliau menambahkan, suasana dunia saat ini berbeda dengan zaman dulu, sehingga menurutnya harus ada semacam gerakan baru dengan tetap menyesuaikan keadaan yang sekarang, dan tentu butuh banyak tenaga dalam menerapkannya.

"Menggerakkan roda organisasi ditingkat ranting membutuhkan power yang kuat. Karena zaman sudah berbeda," tambah Lil Muttaqin.

Lagi, Lil Muttaqin menegaskan kepada para pengurus untuk menggerakkan organisasi IPNU IPPNU dengan baik dan ikhlas serta penuh dengan tanggung jawab, karena menurut Lil Muttaqin segala bentuk perlakuan terhadap organisasi keterpelajaran tersebut nantinya akan dipertanggungjawabkan di akhirat kelak.

"Menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dan penuh amanah," tutup Lil Muttaqin.